Model Tangga Rumah Minimalis Modern

Model Tangga Rumah Minimalis memang menjadi salah satufaktor penting untuk melengkapi desain rumah minimalis 2 lantai. Salah satu elemen pada rumah dengan konsep 2 lantai yang wajib dimiliki ini ternyata tidak hanya berfungsi untuk penghubung antara lantai 1 ke lantai 2, tetapi juga berfungsi untuk memperindah rumah.
Seiring dengan perkembangan property, interior dan rumah minimalis saat ini, berbagai model tangga rumah minimalis pun bermunculan dengan berbagai desain yang cantik dan unik. Tetapi sebelum anda mendesain tangga rumah minimalis, ada baiknya anda perhatikan beberapa faktor berikut ini dalam memilih 

model tangga rumah minimalis yang tepat sehingga anda akan memperoleh hasil yang sempurna.
  1. Model tangga
    Tentukan model dan desain tangga yang ingiun anda uat. Sebaiknya cocokan dengan desain rumah anda, jika rumah anda mengusung konsep minimalis ada baiknya tangga juga dibuat seminimalis mungkin.
  2. Tata letak/posisi tangga
    Perhatikan tata letak atau posisi tangga yang ingin dibuat, sebaiknya posisi tangga berada diarea yang mudah dijangkau dari berbagai sudut rumah.
  3. Keamanan
    Untuk anda yang memilki anak kecil dirumah, anda wajib memperhatikan faktor keamanan pada tangga. Walaupun kita ketahui desain tangga rumah minimalis memang yang paling menentukan hasil akhir, tetapi akan tidak balance jika tangga memiliki keamanan yang buruk. Untuk keamanan sebaiknya tangga dibuat menempel pada dinding rumah dan anda juga dapat menambahkan tiang pada sisi tangga lainnya.
  4. Kualitas tangga
    Kualitas tangga menjadi poin penting berikutnya, karena kualitas tangga seperti bahan material yang dipakaio untuk membuat tangga akan menentukan umur tangga itu dapat bertahan. Sebaiknya gunakan material bahan bangunan yang berkualitas sehingga tangga rumah pun mampu bertahan lebih lama.
Sebagai tambahan yang juga dapat dijadikan inspirasi anda dalam mendesain tangga rumah, berikut rumahminimalisoke akan menyajikan contoh model tangga rumah minimalis yang pastinya memenuhi beberapa faktor penting diatas

Contoh Model Tangga Rumah Minimalis



Sudut tangga yang anda ingin buat pun sebaiknya memiliki kemiringan tidak lebih dari 40 derajat, hal tersebut menjadi salah satu faktor keamanan yang juga sangat penting. Selain itu gunakan material tangga rumah minimalis yang tidak licin.