Cara Memilih Warna Kabinet Dapur

Dapur merupakan salah satu ruangan yang sangat penting karena pemilik rumah cenderung menghabiskan waktunya berada di dapur untuk mempersiapkan makanan setiap harinya. Oleh karena itu, tampilan dapur harus diperhatikan agar Anda tetap nyaman berada didalamnya.Memiliki tampilan dapur yang indah tentu merupakan sesuatu yang diinginkan oleh semua pemilik rumah. Sedikit perubahan pada dapur tentu akan membuat tampilan dapur lebih segar dan hal ini biasanya dilakukan dengan mengganti warna pada dinding atau salah satu furnitur pada dapur.

Salah satu elemen yang bisa merubah sedikit tampilan dapur agar terlihat lebih segar adalah dengan mengecat ulang kabinet dapur yang merupakan salah satu elemen dapur yang penting. Apakah Anda membutuhkan ide untuk memilih warna kabinet dapur yang tepat? Berikut ini adalah beberapa tips memilih warna kabinet dapur yang lebih baik Anda tahu.
  1. Tentukan gaya dapur terlebih dahulu
Memilih gaya dekorasi dapur merupakan langkah penting yang harus Anda lakukan sebelum memilih warna kabinet yang cocok untuk dapur rumah Anda. Jika Anda menyukai gaya dekorasi country untuk dapur rumah Anda, pilihlah warna cerah seperti putih, abu-abu, hijau pucat atau warna biru cerah yang akan memberikan
tampilan uang indah dan melengkapi tampilan dapur yang memiliki tema rustic.
Buatlah dekorasi sesimpel mungkin dengan memberikan aksen manis pada furnitur lain yang mungkins aja terinspirasi dari gaya vintage. Jika tema yang Anda pilih untuk dapur rumah Anda adalah tema modern, warna-warna yang cerah dan berani seperti warna merah dan hitam mungkin akan menjadi pilihan yang tepat.
  1. Pilihlah warna yang melengkapi tampilan warna dinding dapur
Jika Anda tidak melakukan renovasi secara besar-besaran, sangat penting bagi Anda untuk mengkreasikan apa yang Anda punya agar dekorasi dapur tampak menarik. Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan melihat warna dinding dapur terlebih dahulu.
Jika warna dapur Anda memiliki tone yang hangat, pilihan warna terbaik untuk kabinet dapur Anda adalah warna yang hampir senada. Misalnya jika warna cat dinding Anda adalah warna abu-abu, pilihlah warna kabinet yang memiliki shade sedikit gelap seperti abu-abu tua.
  1. Perhatikan perabotan yang saat ini ada di dapur Anda
Jika Anda memiliki perabotan yagn terbuat dari stainless steel, maka Anda beruntung. Karena perabotan yang terbuat dari stainless steel dapat berbaur dengan warna apa saja.
Namun jika Anda memiliki perabotan yang didominasi oleh warna gelap seperti warna hitam, maka Anda dapat memilih warna kabinet dengan tone contrast agar nuansa ruangan dapur tidak terlihat suram.
  1. Pilihlah warna yang cerah dan berani
Dapur merupakan ruangan yang paling tepat untuk menerapkan warna-warna cerah dan berano. Warna-warna retro akan sangat cocok untuk kabinet dapur rumah Anda. Warna merah, biru, oranye, kuning dan untu akan membuat kabinet dapur nampak menonjol sehingga ruangan nampak lebih hidup dan memiliki tampilan kontemporer.
Warna cerah dan berani tersebut sangat cocok jika di padukan dengan furnitur yang memiliki karaktersitik halus dan mengkilap. Agar warna tidak terlalu mencolok, berilah 2 tone berbeda pada kabinet dapur dengan cara memberikan warna yang gelap dan diberi aksen warna cerah.
Warna cerah tidak hanya dapat ditampilkan pada kabinet dapur saja, namun Anda juga dapat menampilkannya di pulau dapur sehinggga warna kabinet tetap netral.
Desain Interior Dapur Dengan Warna yang Kontras
  1. Warna netral yang selalu menjadi favorit
Warna netral seperti putih, abu-abu dan krem memang menjadi favorit para pemilik rumah karena alasan yang cukup baik. Warna netral cenderung tidak akan pernah ketinggalan jaman. Memilih warna kabinet dengan wena netral dapat memberikan efek dramatis jika Anda memadukannya dengna warna monokromatik.
Saat Anda ingin meng-update tampilan kabinet dapur dengan warna netral, Anda dapat dengan mudah mengganti aksesoris dapur dengan warna baru yang tentu saja akan menyegarkan tampilan dapur Anda.
  1. Investasikan pemilihan warna kabinet dengan menggunakan cat yang berkualitas
Saat memilih warna yang tepat untuk kabinet dapur, pastikan bahwa Anda memilih cat dengan kualitas terbaik sehingga warnanya tidak mudah luntur dan Andapun tidak berlu bersusah payah menggantinya setiap beberapa bulan sekali.
Pilihlah cat yang tahan minyak sehingga cat tidak mudah terkelupas ketika terkena makanan yang mengandung banyak minyak.
Kesimpulan:
Memperbaharui tampilan dapur memang sangat dibutuhkan untuk memberikan penyegaran pada tampilan dekorasi rumah secara keseluruhan. Dengan memilih warna yang sempurna dan dipadukan dengan warna dinding tentunya dapur yang indah akan tercipta dengan sempurna.
Anda dapat memperoleh inspirasi desain dari mana saja dan jangan khawatir untuk meminta bantuan seorang desainer interior jika Anda menginginkan tampilan akhir yang sempurna.
Selamat mencoba